Lowongan Kerja RSUD Dr Iskak Tulungagung

RSUD Dr. Iskak Tulungagung ditetapkan sebagai rumah sakit pendidikan dengan Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : HK.02.03/I/1147/2016 tentang Penetapan Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak Tulungagung Sebagai Rumah Sakit Pendidikan sebagaimana telah ditetapkan kembali dengan Keputusan Menteri Nomor : HK.01.07/MENKES/376/2019 Tentang Penetapan Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Iskak Tulungagung Sebagai Rumah Sakit Pendidikan Untuk fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya

Lowongan Kerja Tenaga Kesehatan


RSUD Dr. Iskak Tulungagung

Jl. Dr. Wahidin Sudiro Husodo, Kedung Taman, Kedungwaru, Kec. Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66223.

Lowongan Kerja RSUD Dr Iskak Tulungagung

Membuka kesempatan bergabung menjadi Pegawai Tidak Tetap Non ASN, dengan kualifikasi sebagai berukut:

Kualifikasi Umum

  • Warga Negara Indonesia; 
  • Sehat Jasmani dan Rohan yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Berbadan Sehat dari RS. Pemerintah; 
  • Pria dan Waniata dengan usia minimal 18 (delapan belas) tahun dan maksimal 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 28 Februari 2021; 
  • Khsusu Dokter Spesialis usia maksimal 40 (empat puluh tahun) pada tanggal 28 Februari 2021; 
  • Mempunyai kualifikasi pendidikan, kecakapan, keahlian dan ketrampilan yang diperlukan; 
  • Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan Keputusan Pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena suatu tindakan pidana kejahatan yang dibuktikan dengan SKCK; 
  • Berijazah, lulusan PTN atau PTS yang telah terakreditasi oleh BAN-PT; Bagi lulusan PTN minimal IPK 2,75 dan PTS IPK minimal 3,00; 
  • Bagi lulusan SMA sederajat minimal rata-rata 7,50; 
  • Pelamar hanya diperkenankan melamar 1 (satu) Formasi dan bagi Pelamar yang melamar lebih dari 1 (satu) formasi dianggap gagal dalam seleksi administrasi.


Kualifikasi Khusus

  • Bagi Pelamar Dokter, Perawat, Radiografer, Nutrisionis, Fisioterapis, Tenaga Tehnik Tranfusi Darah, Tehnik Elektro Medik, Perekam Medis wajib melampirkan STR yang masih berlaku; 
  • Bagi pelamar Tenaga Apoteker dan Tenaga Kefarmasian wajib melampirkan STRA yang masih berlaku; 
  • Khusus untuk Formasi Pengolahan Makanan yang dibutuhkan adalah pelamar dengan jenis kelamin laki-laki.

Formasi Jabatan dan Kualifikasi Pendidikan

Untuk melihat detail lengkap Formasi Jabatan yang tersedia dan Kualifikasi Pendidikan yang dibutuhkan silahkan bisa anda unduh melalui => Pengumuman Rekrutmen RSUD Dr.Iskak Tulungagung.Pdf

Kelengkapan Berkas Persyaratan

  1. Scan Surat Lamaran bermaterai 10.000 atau 6.000 + 6.000 atau 6.000 + 3.000; 
  2. Scan Ijazah asli dan Transkrip Nilai; 
  3. Scan STR asli atau Surat Keterangan Lulus Uji Kompetensi bagi Tenaga Kesehatan yang saat ini sedang mengurus STR bagi tenaga Dokter, Perawat dan Radiografer, Nutrisionis, Tenaga Tehnik Tranfusi Darah, Perekam Medis, Fisioterapis, Tehnik Elektor Medik; 
  4. Scan STRA asli untuk Apoteker dan Tenaga Teknik Kefarmasian (TTK); 
  5. Scan KTP asli; 
  6. Scan SKCK asli; 
  7. Scan Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Rs. Pemerintah yang asli; 
  8. Foto berwarna terbaru berukuran 4 x 6.

Tata Cara Pendaftaran

  • Pelamar harus mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah file hasil scan dokumen asli sesuai persyaratan nomor 1 s.d. 8 dijadikan satu (satu) file Pdf secara berurutan melalui alamat => http://rekrutmen.rsud.tulungagung.go.id tanpa mengirim berkas fisik dengan mekanisme sebagai berikut:
  1. Pendaftaran dilakukan dengan mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah semua persyaratan mulai tanggal 17 Februari 2021 jam 07.00 WIB dan ditutup sampai dengan tanggal 24 Februari 2021 jam 12.00 WIB; 
  2. Pelamar hanya dapat melamar 1 (satu) formasi jabatan.
Untuk informasi selengkapnya tentang Lowongan Kerja RSUD Dr Iskak Tulungagung dapat anda lihat melalui => Pengadaan Calon Pegawai Tidak Tetap BLUD Non ASN RSUD Dr.Iskak Tulungagung.

Demikian share lowongan kerja tenaga kesehatan kali ini, bagi rekan-rekan pencaker yang berminat segera kunjungi website RSUD Dr. Iskak Tulungagung, semoga bermanfaat dan beruntung.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Lowongan Kerja RSUD Dr Iskak Tulungagung"